• Funny Info I

    Kumpulan fakta dan info yang pastinya sayang kalau gak dibaca lanjut mang..

  • Suram Tak Berujung

    Suram saat liburan ditambah tempat yang makin suram jadinya apa ya? lanjut mang..

  • Galaunya Orang Galau

    Saat kegalauan butuh diobati. Penyakit baru yang dialami remaja masa kini lanjut mang..

  • Hei Buaya, Kumakan Kau!!!

    Penasaran? ayo dibaca lanjut mang..

  • Jika Aku Ke Jepang?

    Apa aja tempat menarik yang bisa dikunjungi kalo ke Jepang? Liat di sini lanjut mang..

  • Kutoarjo Tempat Pertama Kali Gue Kenal "Baso Kawi"

    Baso kawi itu apa ya? lanjut mang..

  • Welcome to Malioboro!!

    Banyak yang gue temuin saat berkunjung ke Malioboro lanjut mang..

Jumat, 15 Juni 2012

Welcome to Malioboro!!

Setelah beberapa waktu lalu gue pulang kampung ke Kutoarjo bisa kalian baca di sini, sekarang gue jalan-jalan ke Jogja. Walaupun gue hanya satu hari di sini, tapi lumayan berkesan. Malioboro adalah tempat pertama yang gue jelajahi. Terdapat 2 gedung tua yang bergaya kolonial Belanda yaitu gedung BNI dan Bank Indonesia. Tepat di seberang jalan gedung Bank Indonesia terdapat Monumen Serangan Umum 1 Maret 1949.




Gak seperti Jakarta, di Jogja masih banyak becak dan sepeda tua berkeliaran di jalan. Untuk sepada sendiri, di Jogja disediakan jalur alternatif sepeda dan ruang berhenti sepeda di setiap lampu lalu lintas. Uniknya di Jogja, tukang becak di sini bisa berbahasa Inggris walau hanya "little-little I can" menurut gue ini merupakan suatu kemajuan yang lumayan bagi Indonesia. Di Jogja memang banyak ditemui turis asing yang terlihat sedang berpetualang mencari tempat-tempat yang bagus.  
 "Mister can you take me to malioboro?" 
Perjalanan gue lanjutkan ke Jalan Malioboro. Di malioboro banyak ditemui pedagang cenderamata, asesoris, oleh-oleh, warung lesehan, dll. Sekedar info terkadang pedagang lesehan di sini suka melakukan "tembak harga" jadi bagi kalian yang ingin makan coba diteliti dulu warungnya, jangan sampai terjebak.


Untuk harga cendramata di sini menurut gue standar, jadi kalo kalian jago menawar bisa dapat harga yang lebih miring. Jika kalian ingin membeli kaos kalian bisa dapet kaos dengan harga mulai dari Rp 15000,- s.d. Rp 30000,-. Untuk asesoris lain di sini banyak pedagang yang menjual tas, topi, gelang, kalung, perhiasan perak, dll. tentunya kalian harus berani menawar.







Kalian pasti pernah denger kalo kita ke malioboro belum pas rasanya kalo kita gak foto di plang jalan Malioboro. Plang jalan Malioboro terletak di ujung jalan Malioboro dekat Pasar kembang dan Stasiun.


Gaya dulu di Malioboro
Malioboro juga terkenal dengan musisi jalanannya. Musisi jalanan di sini beda banget dengan pengamen yang biasa kita liat di Jakarta atau tempat lain. Keunikan musisi jalanan malioboro itu ada pada alat musik yang dipakai, dan juga kreatifitas mereka dalam bermusik. biasanya penonton mereka itu banyak, dari yang muda sampai yang tua, dari rakyat biasa sampai pegawai negeri pun menikmati. 

Saat gue di sana, gue sempet liat suatu kelompok mahasiswa yang menggalang dana untuk bencana alam di Ternate. Dengan mempertunjukkan tarian khas daerah mereka, mereka melakukan penggalangan dana. 
Sekarang saatnya menjelajahi wisata malam di Alun-Alun Kidul Jogja. Alkid ini sebenarnya adalah lapangan luas di sisi selatan Keraton Jogjakarta. Jika di siang hari, seperti tidak ada yang spesial di tempat ini. Hanya ada 2 pohon besar di tengah lapangan. Namun jika petang tiba, banyak pengunjung yang mengunjungi tempat ini.
Dua pohon yang ada di sini sebenarnya yang menjadi daya tarik utama pengunjung datang. Pengunjung biasanya berlomba  untuk bisa menyebrang diantara kedua pohon tersebut dengan mata tertutup. Siapapun yang bisa melakukan hal tersebut, konon keinginannya akan terkabul. Kedua pohon tersebut juga biasa dijadikan tempat bersemedi bagi orang tertentu yang meminta berkah. Saat petang tiba, mulai banyak becak lampu yang perkir di sekitar lapangan. Kelap-kelip lampu memang membuat tempat ini indah di malam hari. Ada juga pedagang yang menjual kerajianan lampu. semakin malam biasanya pengunjung juga semakin ramai di tempat ini.   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar